Menu

Situasi Di Irak Makin Rentan, Dolar NZ Kian Terabaikan

SFN

Dolar New Zealand melemah terhadap dolar AS di menit-menit terakhir Sesi Asia Selasa (17/06) hari ini. Faktor penggerak mata uang tersebut di antaranya adalah perseteruan yang terjadi di Irak dan menyebabkan lesunya permintaan terhadap mata uang berisiko seperti Kiwi.

Dolar New Zealand melemah terhadap dolar AS di menit-menit terakhir Sesi Asia Selasa (17/06) hari ini. Faktor penggerak mata uang tersebut di antaranya adalah perseteruan yang terjadi di Irak dan menyebabkan lesunya permintaan terhadap mata uang berisiko seperti Kiwi.


NZD/USD menyentuh angka 0.8654 di penghujung sesi perdagangan Asia. Angka tersebut merupakan level terendah yang dicapai oleh pair tersebut sejak tanggal 13 Juni, kemudian terkonsolidasi turun 0.10 persen ke angka 0.8667.

Investing.com memperkirakan pair tersebut akan menemui level support di 0.8606 sesuai dengan rekor rendah pada tanggal 12 Juni dan resisten pada 0.8710 sesuai dengan rekor tinggi pada tangal 7 Mei.

Terhadap Dolar Australia, AUD/NZD merosot sebanyak 0.42% ke 1.0789. Pada hari Selasa ini Bank Sentral Australia merilis notulensi pertemuannya. Dalam notulensi tersebut, RBA menyatakan akan mempertahankan tingkat suku bunga rendah seiring dengan melemahnya investasi pertambangan.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE