Menu

USD/CHF Tergelincir Pasca Data PPI Swiss

N Sabila

Harga barang-barang yang sudah keluar dari pabrik di Swiss mengalami penurunan yang lebih kecil daripada prediksi pada bulan Juli, demikian yang diumumkan oleh data dari Badan Statistik Swiss (FSO) pada hari Senin (05/Agustus) sore ini.

Harga barang-barang yang sudah keluar dari pabrik di Swiss mengalami penurunan yang lebih kecil daripada prediksi pada bulan Juli, demikian yang diumumkan oleh data dari Badan Statistik Swiss (FSO) pada hari Senin (05/Agustus) sore ini.



Akan tetapi, Indeks Harga Produsen (PPI) Swiss masih turun 0.8 persen dalam basis tahunan memasuki bulan ketujuh tahun ini, dibandingkan dengan penurunan 1.0 persen yang dilaporkan pada satu bulan lalu. Indeks PPI Swiss masih turun 0.8 persen dalam basis tahunan hingga bulan ke tujuh tahun ini, dibandingkan dengan penurunan 1.0 persen yang dilaporkan satu bulan lalu.

Indeks PPI Swiss tidak mengalami kenaikan sejak kuartal ketiga tahun 2013. Pasar mencatatkan minimnya perubahan saat laporan ini diturunkan. Dalam basis bulanan, PPI Swiss melorot 0.1 persen pada bulan Juli, setelah mencetak pertumbuhan 0.1 persen satu bulan sebelumnya. Penurunan tersebut sesuai dengan perkiraan para analis di angka 0.1 persen.

Pengukuran PPI adalah pengukuran rata-rata perubahan harga produk-produk yang dijual oleh pabrik dan produsesn di pasar grosir selama periode tertentu. Semakin tinggi indeks PPI itu artinya semakin bagus data. Sementara itu, laporan PPI dapat digunakan sebagai sinyal yang berguna untuk memperkirakan perubahan yang terjadi dalam PPI.


Greenback Sedang Defensif

Setelah laporan tersebut dirilis, Franc Swiss (CHF) tetap menguat terhadap Dolar AS sore ini dengan USD/CHF yang melorot menuju 0.9747 dari posisi 0.9759. Dolar AS tengah berada dalam mode yang defensif menanti data-data ekonomi ekonomi AS yang akan dirilis pekan ini, antara lain data perumahan, indeks harga konsumen, output industri, disusul dengan indeks sentimen bisnis yang dirilis oleh The Fed untuk wilayah Philadelphia tepatnya di hari Kamis.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE