EUR/USD 1.073   |   USD/JPY 153.150   |   GBP/USD 1.254   |   AUD/USD 0.658   |   Gold 2,304.39/oz   |   Silver 26.78/oz   |   Wall Street 38,225.66   |   Nasdaq 15,840.96   |   IDX 7,123.61   |   Bitcoin 59,123.43   |   Ethereum 2,988.17   |   Litecoin 80.12   |   Dow Jones Industrial Average ditutup naik 0.85% ke 38,225, S&P 500 juga menguat 0.91% ke 5,064, dan Nasdaq menanjak 1.51% ke 15,840, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT United Tractors Tbk. (UNTR) menjadwalkan cum dividen pada hari ini, Jumat (3/Mei), 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   BEI menyetop perdagangan saham PT Barito Renewables Energy Tbk. (BREN) mulai hari ini, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Shutterstock, Inc (NYSE: NYSE:SSTK) telah merilis laporan keuangan Q1/2024, melampaui ekspektasi pendapatan dan EBITDA dengan angka $214 juta dan $56 juta, 6 jam lalu, #Saham AS

Penjualan Retail AS Melambung, Greenback Kian Menguat

Penulis

Penjualan retail bulan April melonjak naik sebesar 1.3 persen, bertolak belakang dengan data pada periode sebelumnya yang turun sebanyak -0.3 persen. Sebelumnya para ekonom juga memprediksi bahwa penjualan retail bulan april akan turun -0.3 persen atau dengan kata lain sama

Data resmi penjualan retail bulanan yang dikeluarkan oleh Departemen Perdagangan Amerika Serikat pada hari jumat (13/5) menunjukan telah terjadi peningkatan yang cukup signifikan sehingga membuat posisi mata uang dollar AS kian solid terhadap berbagai major currency, khususnya Euro dan Poundsterling.

Penjualan Retail AS Melambung, Greenback Kian

Penjualan retail bulan April melonjak naik sebesar 1.3 persen, bertolak belakang dengan data pada periode sebelumnya yang turun sebanyak -0.3 persen. Sebelumnya para ekonom juga memprediksi bahwa penjualan retail bulan April akan turun -0.3 persen atau dengan kata lain sama dengan periode bulan Maret.

Kenaikan penjualan retail AS bulan april tersebut sekaligus menyentuh rekor tertinggi dalam kurun waktu setahun terakhir ini. Hal senada juga terjadi pada penjualan retail diluar sektor otomotif pada bulan april juga mengalami kenaikan sebesar 0.8 persen atau lebih baik dibandingkan dengan penurunan -0.1 persen pada periode sebelumnya.

 

Inflasi Produsen AS Membaik Meskipun Masih Dibawah Ekspektasi

Sementara itu penguatan greenback semakin tertopang dengan data inflasi produsen untuk periode bulan April yang naik sebesar 0.2 persen. Meskipun masih berada dibawah estimasi ekonom yakni kenaikan 0.3 persen, namun setidaknya data PPI membaik setelah mencatat penurunan -0.1 persen pada maret lalu.

Saat ini dollar AS terpantau menguat tajam terhadap Poundsterling seperti yang terlihat pada GBP/USD langsung merosot 0.34 persen dan saat ini diperdagangkan pada level 1.4377. Sedangkan EUR/USD juga melemah 0.42 persen terhadap greenback dan berada di level 1.1313.

264605
Penulis

Pandawa punya minat besar terhadap dunia kepenulisan dan sejak tahun 2010 aktif mengikuti perkembangan ekonomi dunia. Penulis juga seorang Trader Forex yang berpengalaman lebih dari 5 tahun dan hingga kini terus belajar untuk menjadi lebih baik.