EUR/USD 1.078   |   USD/JPY 155.830   |   GBP/USD 1.254   |   AUD/USD 0.661   |   Gold 2,360.22/oz   |   Silver 28.43/oz   |   Wall Street 39,478.11   |   Nasdaq 16,346.27   |   IDX 7,421.21   |   Bitcoin 60,792.78   |   Ethereum 2,909.79   |   Litecoin 80.23   |   Ekonomi Inggris kembali mengalami pertumbuhan di kuartal pertama, 18 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF tetap lemah di dekat level 0.9050 di tengah sentimen dovish The Fed, 18 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/GBP bertahan di bawah level 0.8600 setelah data PDB Inggris, 18 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PDB awal Inggris berekspansi 0.6% QoQ di kuartal pertama versus ekspektasi 0.4%, 18 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Produsen Semen Merah Putih PT Cemindo Gemilang Tbk. (CMNT) menilai permintaan semen mulai meningkat pada Mei 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   Entitas Grup PT United Tractors Tbk. (UNTR), PT Energia Prima Nusantara membidik penambahan kapasitas listrik menjadi 156 MWp, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 naik 0.1% menjadi 5,244, sementara Nasdaq 100 naik 0.1% menjadi 18,235 pada pukul 19.45 ET (23.45 GMT). Dow Jones naik 0.1% menjadi 39,592, 1 hari, #Saham AS   |   Apple (NASDAQ:AAPL) meminta maaf setelah sebuah iklan untuk model iPad Pro terbarunya memicu kritik dengan menampilkan animasi alat musik dan simbol-simbol kreativitas lainnya yang dihancurkan, 1 hari, #Saham AS

Finex Umumkan Perubahan Jadwal Trading Mei 2022

Penulis

Sehubungan dengan libur internasional di berbagai negara, Finex mengumumkan sejumlah instrumen trading yang tidak bisa diperdagangkan pada periode ini.

Finex termasuk salah satu broker yang kerap mengumumkan penyesuaian jadwal trading sehubungan dengan berbagai perayaan atau hari besar internasional. Untuk bulan Mei 2022, klien Finex Berjangka perlu memperhatikan perubahan jadwal sebagai berikut:

Jadwal trading Finex bulan Mei 2022

  • Senin, 2 Mei - HK50, HHS, UK100 tutup sepanjang hari memperingati Perayaan Hari Buruh Sedunia dan libur bank di Inggris Raya. Di Indonesia, tanggal tersebut bertepatan pula dengan hari-H Lebaran 1443 H. Perdagangan di tanggal ini bervolume rendah dan sepi meski pasar masih buka.
  • Kamis, 5 Mei - KKI tutup sepanjang hari sehubungan dengan liburan perayaan Hari Anak nasional Jepang. Ini merupakan momen perayaan kebahagiaan anak yang telah berlangsung sejak dulu kala di Negeri Sakura. Namun, instrumen lain di luar pasar Jepang masih buka.
  • Senin, 9 Mei - HK50, HHS tutup sepanjang hari karena negara-negara di Asia Timur dan Asia Selatan merayakan ulang tahun Buddha.
  • Senin, 30 Mei - Saham-saham AS tutup sepanjang hari. XAU/USD, XAG/USD, WTI, XTI/USD tutup pada 30 Mei pukul 23:45 WIB. Sementara itu, JP225, US30, US100, US500, CDJ, CSP, CNQ, ONI225 tutup pada 31 Mei pukul 00:00 WIB. Pasar AS tutup dalam rangka peringatan Memorial Day yang merupakan libur nasional di Amerika Serikat untuk memperingati para pahlawan yang gugur saat membela negara. Memorial Day biasanya jatuh pada hari Senin terakhir di bulan Mei.

Pengumuman perubahan jadwal trading di broker Finex diharapkan dapat membantu para trader untuk menyusun strategi trading dengan lebih baik. Tak hanya itu, broker lokal teregistrasi Bappebti ini juga menunjukkan perhatiannya pada klien dengan beberapa kali menggelar seminar edukasi trading. Di bulan Ramadan kemarin contohnya, Finex mengadakan seminar Ngabuburit untuk mengupas tuntas instrumen investasi yang sedang marak dibicarakan di tanah air: NFT (Non-Fungible Token).



297686
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.