EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,329.82/oz   |   Silver 27.43/oz   |   Wall Street 38,085.80   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,481.71   |   Ethereum 3,156.51   |   Litecoin 83.80   |   EUR/USD dapat lanjutkan pemulihan selama support level 1.0700 bertahan, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 22 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 22 jam lalu, #Saham AS

Outlook Teknikal Emas: Bergerak Bearish Hingga 1190

Penulis

Emas akhirnya bergerak bearish hingga mencapai level 1190 dan mencetak rekor terendah dalam dua pekan.

General Overview

Harga emas berjangka kembali bergerak melemah pada perdagangan Selasa (4 September) kemarin. seiring dengan menguatnya Greenback. Logam mulia ini kembali tergelincir hingga diperdagangkan pada harga $1190 per troy ons kemarin, yang merupakan rekor terendah dalam dua pekan.

Data ISM semalam menunjukkan bahwa kondisi bisnis AS meningkat ke level tertinggi dalam 14 tahun terakhir, sehingga memberikan dukungan pada Dolar AS dan memberikan tekanan pada rival-rivalnya, termasuk emas.

Selain itu, tensi perang dagang yang belum usai juga turut ikut menekan emas. Para investor tetap berpegang pada Dolar AS ketimbang aset safe haven seperti emas dalam keadaan seperti ini. Dolar yang sedang stabil dalam tren naiknya tentu lebih memberikan perlindungan yang menjanjikan bagi investor, terlebih lagi jika bank sentral AS jadi menaikkan suku bunganya sesuai rencana di sisa tahun ini.


XAUUSD Daily

 

Analisa Dan Rekomendasi

Perhatikan chart H1 berikut ini. Harga emas mengakhiri sesi perdagangan Selasa (4 September) kemarin dengan berada di sekitar level 1191.


XAUUSD H1

 

Emas bergerak bearish dan mencatatkan penutupan terendah dalam dua pekan. Waspadai pelemahan lanjutan di saat level support yang berada pada area 1188.48 tertembus!

Berikut ini adalah beberapa skenario yang dapat digunakan sebagai acuan trading. Berikut ulasannya:

  1. Skenario kali ini kembali mencoba peluang Sell di sekitar support 1188.48. Perhatikan level tersebut, karena sejatinya emas akan melanjutkan pelemahan jika level tersebut dapat ditembus dan terkonfirmasi. Anda dapat membuka order sell setelah menemukan konfirmasi breakout di area tersebut. Stop Loss dapat ditempatkan di sekitar swing high terdekat, atau maksimal di area resisten 1195.22. Sedangkan Take Profit dapat diletakkan pada area 1181.72, atau menyesuaikan dengan risk:reward yang telah Anda sepakati.
  2. Sebagai alternatif, jika harga kembali menguat, maka skenario buy dapat dipersiapkan di resisten sekitar 1195.22. Anda dapat juga membuka order buy setelah menemukan konfirmasi breakout pada level tersebut. Stop Loss dapat diletakkan di bawah swing low terdekat atau maksimal di area 1188.48. Sedangkan Take Profit dapat diletakkan di area 1203.56, atau menyesuaikan dengan risk:reward yang Anda sepakati.


Selalu ingat dan pahami risiko serta money management Anda sebelum bertransaksi! Keep Your Trading Safe and Have a Good Trade!

  • R3: 1216.97
  • R2: 1210.23
  • R1: 1203.56
  • Pivot: 1195.22
  • S1: 1188.48
  • S2: 1181.72
  • S3: 1173.50

 


*Penulis merupakan Forex Expert, Technical Analyst, sekaligus Account Manager di sebuah perusahaan pialang lokal. Strategi yang digunakan terutama Trend-following dengan kaidah Breakout dan Bounce. Apabila ingin menyampaikan pertanyaan atau berdiskusi dengan Erik, Anda dapat menuliskannya pada kolom komentar di bawah ini atau mengunjungi halaman Tanya Jawab berikut.

Arsip Analisa By : Erik Tri Cahyo
285163
Penulis

Erik Tri Cahyo merupakan Forex Expert, Technical Analyst, sekaligus Account Manager di sebuah perusahaan pialang lokal. Strategi yang digunakan terutama Trend-following dengan kaidah Breakout dan Bounce.