EUR/USD 1.086   |   USD/JPY 155.450   |   GBP/USD 1.267   |   AUD/USD 0.667   |   Gold 2,414.41/oz   |   Silver 29.99/oz   |   Wall Street 39,869.38   |   Nasdaq 16,698.32   |   IDX 7,246.70   |   Bitcoin 67,051.87   |   Ethereum 3,094.12   |   Litecoin 84.19   |   Para buyer GBP/USD jika area support 1.2630 berhasil bertahan, 22 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/USD mode koreksi setelah kenaikan, 22 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan kenaikan, rintangan berikutnya terlihat di area 169.40, 22 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/USD turun mendekati level 1.0850, area support lebih lanjut pada EMA-9, 22 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) telah memutuskan untuk membagikan dividen final sebesar sebesar Rp540 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) menyampaikan jadwal pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp6.45 triliun dengan cum date tanggal 27 Mei 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Lautan Luas Tbk. (LTLS) akan membagikan dividen tahun buku 2023 sebesar Rp35 per saham pada 13 Juni 2024, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 stabil pada 5,320, sementara Nasdaq 100 mendatar di 18,653 pada pukul 19:36 ET (23:36 GMT). Dow Jones datar di 40,017, 1 hari, #Saham AS

Dolar Kiwi Melemah, Tunggu Review Kebijakan RBNZ Akibat Lambannya Fonterra

Penulis

Dolar New Zealand anjlok hingga 1 persen terhadap Dolar AS pada Senin (08/12) sore ini hingga menyentuh level rendah dua setengah tahun. Penyebabnya masih dari pengaruh apiknya NFP AS untuk bulan November yang tercatat lebih apik daripada ekspektasi, sehingga menopang Dolar AS.

Dolar New Zealand anjlok hingga 1 persen terhadap Dolar AS pada Senin (08/12) sore ini hingga menyentuh level rendah dua setengah tahun. Penyebabnya masih dari pengaruh apiknya NFP AS untuk bulan November yang tercatat lebih apik daripada ekspektasi, sehingga menopang Dolar AS. NZD/USD mencapai 0.7462 dalam pembukaan sesi Eropa hari ini, level terendah sejak bulan Juni 2012. Pair tersebut kemudian terkonsolidasi pada 0.7636, atau 1.02 persen.

sapi_dan_dolar
Selain itu, kemerosotan Dolar New Zealand ke level rendah dua setengah tahun juga disebabkan oleh para investor yang mempertimbangkan kemungkinan rendahnya pembayaran upah yang didapatkan oleh Fonterra Group, perusahaan pengolah susu andalan New Zealand, menurut prediksi. Di samping itu, review kebijakan Bank Sentral New Zealand (RBNZ) pada hari Kamis mendatang juga akan menjadi pertimbangan mereka.

Lambannya Fonterra Curi Perhatian RBNZ

Direksi Fonterra diekspektasikan akan mengurangi prediksi pembayaran upah mereka terhadap para petani susu akibat harga produk olahan susu yang turut mengalami penurunan seperti penjualan susu bubuk dalam tiga minggu terakhir.

Produk olahan susu merupakan komoditas ekspor terbesar bagi New Zealand. Sehingga, adanya perlambatan dalam sektor tersebut akan membuat RBNZ berpikir untuk melakukan tinjauan ulang kebijakan moneternya pada Kamis (11/12) besok. Gubernur Graeme Wheeler, diperkirakan akan tetap menjaga suku bunga New Zealand di kisaran 3.5 persen serta menurunkan potensi kenaikan suku bunga untuk beberapa waktu ke depan.

214214
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.