EUR/USD 1.074   |   USD/JPY 156.530   |   GBP/USD 1.253   |   AUD/USD 0.655   |   Gold 2,338.13/oz   |   Silver 27.24/oz   |   Wall Street 38,262.07   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,036.08   |   Bitcoin 64,481.71   |   Ethereum 3,156.51   |   Litecoin 83.80   |   USD/CHF menguat di atas level 0.9100, menjelang data PCE As, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Ueda, BoJ: Kondisi keuangan yang mudah akan dipertahankan untuk saat ini, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   NZD/USD tetap menguat di sekitar level 0.5950 karena meningkatnya minat risiko, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan reli di atas level 167.50 menyusul keputusan suku bunga BoJ, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 20 jam lalu, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 20 jam lalu, #Saham AS

Trump Akan Intervensi Kasus Penangkapan CFO Huawei

Penulis

USD/JPY menguat setelah Trump menyatakan akan mengintervensi kasus penangkapan CFO Huawei jika diperlukan.

Seputarforex.com - Presiden AS Donald Trump mengatakan bahwa ia akan mengintervensi kasus penangkapan CFO Huawei, jika memang diperlukan, untuk menjaga kepentingan keamanan nasional. Selain itu, kepentingan intervensi ini menurutnya perlu, jika dapat membuat kesepakatan perdagangan dengan China menjadi lebih mudah.

 

Trump Akan Intervensi Jika Diperlukan

Dalam wawancaranya dengan Reuters hari ini, ketika ditanya mengenai intervensi dengan Justice Department soal CFO Huawei, Trump mengatakan:

"Apapun yang terbaik bagi negara ini (AS), maka akan saya lakukan. ... Jika memang menurut saya hal itu baik bagi kesepakatan perdagangan terbesar yang akan dibuat (oleh AS-China), dan tentu bagi hal yang terpenting, yakni keamanan negara, maka tentu saya akan mengintervensi, jika memang diperlukan,"

donald-trump

Trump juga mengatakan bahwa White House sudah membicarakan hal ini dengan Justice Departement dan sejumlah pejabat China yang berwenang. Namun, Trump mengaku belum dilibatkan.

"Mereka belum memanggil saya. Mereka (pejabat utusan China) telah berbicara dengan orang-orang saya, tetapi belum memanggil saya," jelas Trump ketika menanggapi pertanyaan apakah ia dan Presiden Xi Jinping akan membicarakan masalah ini.

 

Meng Dijamin Aman Di Kanada

Seperti yang pernah diinformasikan sebelumnya, Chief Financial Officer (CFO) Huawei, Meng Wanzhou, ditangkap di Kanada pada tanggal 1 Desember lalu, atas perintah AS. Direktur wanita tersebut dituduh menyesatkan bank-bank multinasional terkait transaksi yang berhubungan dengan Iran, sehingga mereka berisiko melanggar sanksi AS yang sedang dijatuhkan pada Iran.

Meski demikian, hari Selasa kemarin, Pengadilan Kanada menyatakan akan menjamin Meng sementara ia menunggu sidang ekstradisi ke AS. Pernyataan Kanada tersebut diharapkan dapat membantu meredakan amarah para pejabat China atas penangkapan yang dilakukan terhadap Meng.

 

USD/JPY Menguat

Kasus ini menjadi salah satu isu yang cukup berpengaruh pada pasar forex, terutama karena kaitannya dengan hubungan dagang AS-China yang sedang dalam ketidakpastian. Saat berita ini ditulis pada pukul 10:19 WIB, USD/JPY naik 0.08 persen ke 113.454 dalam time frame harian.

usdjpy

286573
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.