iklan | iklan |
GKInvest kembali mengadakan Live Streaming edukasi yang membahas analisis fundamental. Pasar finansial seringkali bergerak atau mendapatkan pengaruh dari pernyataan para Gubernur Bank Sentral, utamanya bank sentral negara-negara maju. Oleh karena itu, tema seminar GKInvest akan membahas efek pernyataan pemimpin Bank Sentral dalam trading.
Melalui kanal Youtube GKInvest, pakar forex Hendi Wu yang didampingi Ratna Basuki akan mengupas materi "Gubernur Bank Sentral Sebagai Penggerak Market". Edukasi gratis ini akan dilaksakan pada hari Jumat 9 Desember 2022 pada pukul 15:00 WIB.
Para trader dapat mengetahui pernyataan-pernyataan seperti apa yang sering dicermati pasar. Selain itu, trader juga perlu mengetahui kebijakan bank-bank sentral mana saja yang memberikan pengaruh besar terhadap pergerakan harga.
Tak hanya materi tentang bank sentral, GKInvest juga menggelar sesi ini di hari yang sama:
- Morning Talk (10:00 WIB)
Dipandu oleh Alwy Assegaf, sesi ini akan membahas review harian dan outlook trading. Di sinilah saat yang tepat untuk menyusun agenda trading harian Anda.
- Live Trading (19:00 WIB)
Dipandu oleh Hendi Wu, sesi ini akan mengajak para trader untuk trading bersama ataupun menyimak live trading yang ditunjukkan oleh sang analis.
Jika berminat untuk mendapatkan link Zoom interaktif dari sesi edukasi GKInvest kali ini, trader dapat menghubungi kontak yang tertera di Instagram resmi GKInvest. Broker GKInvest berkomitmen tinggi untuk mengedukasi nasabah dan masyarakat agar dapat memperkenalkan dunia trading dengan cara yang tepat dan legal. Mengadakan webinar rutin adalah salah satu program untuk mewujudkan misi tersebut.
Berita Broker Pressrelease
Berita Broker Lainnya
- 6 Jun 2023, MIFX Live Tradeathon Saat NFP Capai 4 Jam Lebih
- 9 Nov 2022, Webinar HFX Pekan Ini: Strategi Gabungkan Fractals dan Aligator
- 5 Jan 2022, Tampil Dengan Wajah Baru, LiteForex Rebranding Jadi LiteFinance
- 14 Jul 2021, BDSwiss Raih Penghargaan Di World Finance Awards
- 22 Jun 2021, Trademark Disalahgunakan, LiteForex Peringatkan Klien
- Berita Broker Lainnya