EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,331.99/oz   |   Silver 27.43/oz   |   Wall Street 38,085.80   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   EUR/USD dapat lanjutkan pemulihan selama support level 1.0700 bertahan, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 21 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 21 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 21 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 21 jam lalu, #Saham AS

Data CPI Dan Retail Sales Tak Mampu Angkat Dolar Kanada

Penulis

Data Penjualan Ritel Inti dan Inflasi Konsumen Kanada gagal membuat CAD menguat, meski Dolar AS sedang lemah di akhir pekan ini.

Seputarforex.com - Dolar Kanada melemah ke level rendah 11 pekan terhadap Dolar AS, memasuki penghujung sesi perdagangan akhir pekan ini (23/Maret). Rilis data ekonomi Kanada yang beragam tak sanggup membuat Loonie (sebutan untuk Dolar Kanada) menguat terhadap Dolar AS, meskipun performa mata uang Amerika tersebut sedang tak begitu prima.

Saat berita ini ditulis, USD/CAD menguat 0.35 persen ke 1.3409, hampir kembali menyamai level tinggi yang terbentuk pada tanggal 8 Maret. USD/CAD menyentuh level terendah minggu ini pada tanggal 20 Maret di level 1.3257.

usdcad

 

Penjualan Ritel Kanada Di Bawah Ekspektasi

Ada dua data yang dirilis oleh Statistics Canada di akhir minggu ini. Yang pertama adalah data Penjualan Ritel Kanada (month-over-month) yang jatuh ke -0.3 persen pada bulan Januari 2019, sejajar dengan level sebelumnya. Angka tersebut meleset jauh dibandingkan dengan perkiraan kenaikan ke 0.4 persen.

canada-retail-sales-jan

Sedangkan Penjualan Ritel Inti (Core Retail Sales) bulanan Kanada yang dianggap lebih berdampak pada pasar forex, hanya tumbuh 0.1 persen. Angka tersebut lebih rendah dibanding ekspektasi kenaikan ke 0.2 persen, walaupun naik dari angka periode sebelumnya di -0.8 persen (revisi turun dari -0.5 persen).

 

CPI Kanada Naik

Data kedua yang dirilis Kanada adalah Inflasi Konsumen (CPI). Dalam basis bulanan, CPI Kanada naik dari 0.1 persen ke 0.7 persen di bulan Februari 2019. Hasil tersebut sedikit lebih tinggi daripada ekspektasi kenaikan ke 0.6 persen. Shelter Index memimpin kenaikan inflasi Kanada, dengan peningkatan hingga 2.4 persen.

cpi-kanada

 

 

 

287870
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.