EUR/USD 1.074   |   USD/JPY 156.530   |   GBP/USD 1.253   |   AUD/USD 0.655   |   Gold 2,338.13/oz   |   Silver 27.24/oz   |   Wall Street 38,262.07   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,036.08   |   Bitcoin 63,755.32   |   Ethereum 3,130.16   |   Litecoin 87.99   |   USD/CHF menguat di atas level 0.9100, menjelang data PCE As, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Ueda, BoJ: Kondisi keuangan yang mudah akan dipertahankan untuk saat ini, 16 jam lalu, #Forex Fundamental   |   NZD/USD tetap menguat di sekitar level 0.5950 karena meningkatnya minat risiko, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan reli di atas level 167.50 menyusul keputusan suku bunga BoJ, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 22 jam lalu, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 22 jam lalu, #Saham AS

EUR/USD Bentuk Level Rendah Baru, Pesanan Pabrikan Jerman Lesu

Penulis

Euro membentuk level rendah baru dalam sembilan bulan terakhir terhadap Dolar AS pada hari Rabu (06/08) siang ini. Para trader menambah pertaruhan bearish mereka terhadap mata uang 18 negara tersebut menjelang rapat kebijakan ECB yang akan dilaksanakan pada Kamis besok.

Euro membentuk level rendah baru dalam sembilan bulan terakhir terhadap Dolar AS pada hari Rabu (06/08) siang ini. Para trader menambah pertaruhan bearish mereka terhadap mata uang 18 negara tersebut menjelang rapat kebijakan ECB yang akan dilaksanakan pada Kamis besok. Selain itu, positifnya data PMI jasa Amerika Serikat juga masih memberikan imbas pada pergerakan mata uang-mata uang mayor.

eur_usd

EUR/USD
mencapai level rendah di angka 1.3350, yang terlemah sejak tanggal 11 November dan telah menurun hingga 0.11% ke angka 1.3361. Sedangkan, EUR/JPY melemah hingga 0.11% ke angka 137.05.

Sentimen terhadap Euro masih lemah jelang pertemuan ECB yang dijadwalkan akan membahas kembali masalah kebijakan moneter untuk menghindarkan Zona Euro dari deflasi. Selain itu, Draghi dan rekan-rekannya juga akan kembali memberikan putusan atas tingkat suku bunga Zona Euro.

Pesanan Pabrikan Jerman Lesu Gara-Gara Konflik Rusia Ukraina

Selain itu, pada siang hari ini, pesanan pabrikan Jerman dilaporkan merosot 3.2 persen pada bulan Juni, setelah mengalami revisi kemerosotan sebanyak 1.6 persen pada bulan Mei. Menurut catatan dari Kementerian Ekonomi Jerman yang dilansir oleh Bloomberg, persentase yang diperoleh pada bulan Mei ini merupakan yang terendah sejak bulan September 2011.

Kemerosotan ini diakibatkan oleh konflik geopolitik yang terjadi antara Rusia dan Ukraina. Bundesbank menyebutkan bahwa perseteruan dua negara tersebut berimbas pada meningkatnya kemungkinan stagnasi pada kuartal kedua. Perlu diketahui, Rusia mengandalkan Jerman sebagai salah atu partner tradingnya yang terbesar.

191991
Penulis

SFN merupakan hasil kerjasama beberapa personel tim Seputarforex untuk mengulas berita-berita terkini di bidang forex maupun saham.