EUR/USD 1.074   |   USD/JPY 156.530   |   GBP/USD 1.253   |   AUD/USD 0.655   |   Gold 2,336.52/oz   |   Silver 27.24/oz   |   Wall Street 38,262.07   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,036.08   |   Bitcoin 64,481.71   |   Ethereum 3,156.51   |   Litecoin 83.80   |   USD/CHF menguat di atas level 0.9100, menjelang data PCE As, 10 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Ueda, BoJ: Kondisi keuangan yang mudah akan dipertahankan untuk saat ini, 12 jam lalu, #Forex Fundamental   |   NZD/USD tetap menguat di sekitar level 0.5950 karena meningkatnya minat risiko, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan reli di atas level 167.50 menyusul keputusan suku bunga BoJ, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 18 jam lalu, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 18 jam lalu, #Saham AS

BoE Tahan Kebijakan, Pound Reli Harapkan Deal Minggu Ini

Penulis

Minggu ini jadi momen penting jika kesepakatan dagang pasca-brexit akan disetujui sebelum Natal. Bank sentral Inggris (BoE) pun memilih untuk tak ubah kebijakan dulu.

Seputarforex - Poundsterling membukukan kenaikan lebih dari 0.5 persen ke kisaran 1.3600 versus USD dalam perdagangan hari ini (17/Desember). Meski sebagian reli tercetak pasca pengumuman kebijakan bank sentral Inggris (BoE), motor utama apresiasi pound tetap berpusat pada negosiasi dagang pasca-brexit. Media mengabarkan Inggris dan Uni Eropa berpotensi mencapai penyelesaian dalam minggu ini agar parlemen Inggris dapat membicarakan deal sebelum libur Natal pekan depan.

GBPUSD DailyGrafik GBP/USD Daily via Tradingview.com

Dalam rapat hari ini, BoE memutuskan untuk mempertahankan suku bunga pada level 0.1 persen dan total QE sebesar GBP875 miliar karena "sikap kebijakan moneter saat ini masih layak". Hal ini selaras dengan ekspektasi pasar sebelumnya. Para analis sudah memperkirakan BoE tidak akan membuat perubahan signifikan sebelum perundingan dagang Inggris-Uni Eropa mencapai penyelesaian yang jelas.

"Seperti halnya Federal Reserve menunggu berita tentang paket stimulus (Amerika Serikat), Bank of England harus menunggu negosiasi brexit untuk terselesaikan dan karenanya memilih untuk tidak menambah stimulus lebih lanjut," ujar Hinesh Patel, manajer portofolio di Quilter Investors, "Andrew Bailey akan harus menggunakan semua dalam kekuasaannya untuk menggerakkan perekonomian, tetapi bisa jadi segera kehabisan amunisi tanpa kekuatan fiskal dari Kementerian Keuangan."

"Berita positif tentang vaksin membuat MPC tidak merasa perlu melonggarkan kebijakan lebih lanjut dalam rapat Desember hari ini. Dan, selama ada deal brexit, kami kira (MPC BoE) tidak akan melonggarkan kebijakan tahun depan juga. Tapi jika tidak ada deal brexit, MPC kemungkinan akan mengubah makan malam Natalnya menjadi jam kerja," kata Thomas Pugh dari Capital Economics, "(Saat ini) kami memperkirakan suku bunga tidak akan lebih tinggi dari 0.10 persen untuk lima tahun ke depan."

Sementara itu, poundsterling telah reli selama empat hari beruntun. Reli ini lagi-lagi berhubungan dengan ekspektasi deal dalam waktu dekat. Tony Connelly, Editor RTE Europe, dan Katya Adler, Editor BBC Europe, sama-sama menyatakan bahwa informasi "orang dalam" menyiratkan kemungkinan untuk tercapainya penyelesaian dalam minggu ini, meski belum diketahui pasti apakah penyelesaian itu berupa 'deal' atau 'no deal'.

Download Seputarforex App

294828
Penulis

Alumnus Fakultas Ekonomi, mengenal dunia trading sejak tahun 2011. Seorang News-junkie yang menyukai analisa fundamental untuk trading forex dan investasi saham. Kini menulis topik seputar Currency, Stocks, Commodity, dan Personal Finance dalam bentuk berita maupun artikel sembari trading di sela jam kerja.