H
Hamzah
25 Agu 2020
halo mba, saya Hamzah, tanya : analisa trading forex , apakah dapat digunakan untuk trading emas?
klo untuk pemula sebaiknya trading forex atau emas menurut mba ? |
E
Erik Tri Cahyo 26 Agu 2020
Untuk Hamzah,
Analisa forex hanya bisa digunakan untuk bertrading pair forex. Misalnya saja analisa forex EUR/USD, maka analisa tersebut hanya dapat digunakan untuk bertrading pair EUR/USD. Jika Anda bertrading emas (XAU/USD), maka Anda dapat menyimak ulasan analisa emas. “klo untuk pemula sebaiknya trading forex atau emas...” Untuk pemula, sebaiknya disarankan bertrading di pair utama (pair mayor) seperti EUR/USD. Karena pair tersebut cenderung lebih mudah dianalisa (baik secara teknikal ataupun fundamental) untuk trader pemula. Semoga bisa membantu. |
H
Hamzah 26 Agu 2020
Makasih min, baik akan saya pelajari terlebih dahulu untuk cara bermain trading forex.
Kalau trading emas itu seperti apa ya min? Bedanya dengan trading forex apa? |
E
Erik Tri Cahyo 31 Agu 2020
Untuk Hamzah,
Secara garis besar tidak ada bedanya, karena mekanisme tradingnya pun juga sama. Hanya saja yang membedakan adalah karakteristik dari pair/instrument trading yang ditradingkan. Pair emas (XAU/USD) pergerakannya sangat volatile dibandingkan pair forex mayor lainnya. Selain itu, sentimen penggerak harga emas cenderung cukup unik karena emas termasuk ke dalam salah satu aset safe haven. Sehingga dengan kata lain, bertrading emas membutuhkan pendekatan analisa tersendiri, tidak seperti bertrading pair forex. Semoga bisa mrmbantu. |
H
Hamzah 01 Sep 2020
broker yang menawarkan trading komoditas emas mana saja ya?
|
E
Erik Tri Cahyo 03 Sep 2020
Untuk Hamzah,
Hampir semua broker forex yang ada saat ini seluruhnya sudah menyediakan instrumen trading emas (XAU/USD). Sebagai referensi, Anda bisa membaca broker forex terpopuler versi kami di sini. Semoga bisa membantu. |
Kategori Emas
Pertanyaan | Penanya | Balasan | Dilihat | Aktivitas |
Sesi pasar untuk trading emas? | Putra | 10 | 19147 | 02 Nov 2015 |
Saran trading emas setelah terjadi perubahan harga? | Sinta | 10 | 5954 | 25 Mar 2016 |
Kenapa Harga Emas Tidak Bergerak Pada Jam Tertentu? | Bobby | 7 | 8560 | 02 Agu 2018 |
Tips Trading Emas? | Slamet Riyadi | 7 | 3360 | 31 Jan 2019 |
Apakah GOLD TINKLE itu aman? | Spiderman | 5 | 7391 | 11 Mei 2019 |
Trading Gold XAU/USD di FBS? | Arya Denta | 5 | 2064 | 12 Jun 2019 |