EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,329.82/oz   |   Silver 27.43/oz   |   Wall Street 38,085.80   |   Nasdaq 15,611.76   |   IDX 7,115.99   |   Bitcoin 64,481.71   |   Ethereum 3,156.51   |   Litecoin 83.80   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 2 jam lalu, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 2 jam lalu, #Saham AS

POWR: Segera Rilis Surat Utang Hingga 550 Juta Dolar AS

Penulis

PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) akan merilis surat utang (obligasi) hingga senilai 550 juta dolar AS. Obligasi emiten tersebut akan dirilis lewat anak usaha POWR di negara Singapura.

PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) akan merilis surat utang (obligasi) hingga senilai 550 juta dolar AS. Obligasi emiten tersebut akan dirilis lewat anak usaha POWR di negara Singapura. Obligasi (notes) POWR rencananya mempunyai jangka waktu sampai dengan 10 tahun dengan penetapan suku bunga di level maksimal adalah 8 persen per tahun.

POWR

 

Tujuan Rilis Obligasi

Perolehan dana hasil perilisan obligasi akan digunakan PT Cikarang Listrindo Tbk untuk refinancing surat utang jatuh tempo pada tanggal 21 Februari tahun 2019 mendatang yakni senilai 500 juta dolar AS. Manajemen emiten berkode POWR ini menuturkan bahwa perilisan surat utang perseroan untuk menaikkan tingkat likuiditas perseroan serta untuk menyokong kebutuhan akan pembiayaan umum. Rencana untuk penerbitan obligasi POWR juga harus menunggu persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) tanggal 26 Agustus nanti.

Saat melakukan listing sahamnya di Bursa Efek Indonesia pada bulan Juni lalu dan menjadi emiten baru kelima, perseroan melepaskan sebanyak 1.6 miliar saham atau sekitar 10 persen dari modal disetor penuh di level harga Rp 1,500 per saham. Perolehan dana IPO tersebut yaitu sebesar Rp 2.4 triliun akan dimanfaatkan untuk menambah kapasitas pembangkit listrik serta pemenuhan kebutuhan modal kerja.

Tahun 2016 ini, PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) dengan menjalin kerjasama dengan perusahaan General Electric (GE) akan melakukan pembangunan terhadap Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) di daerah Cikarang, Jawa Barat dan proyek ini bernilai 800 juta dolar AS. Selain itu, PLTG tersebut memiliki kapasitas pembangkit listrik bisa mencapai 1,100 MW- 1.400 MW. Disamping itu, sampai dengan kuartal I tahun 2016 ini, penjualan POWR tercatat sebesar 135.01 juta dolar AS dan laba bersih bisa mencapai 83.7 juta dolar AS.

268837
Penulis

Pernah menempuh pendidikan di Fakultas Sastra, jurusan Sastra Inggris konsentrasi Linguistik, Unversitas Negeri Malang. Menyukai bidang kepenulisan dan dunia penerjemahan ekonomi dan bisnis sejak tahun 2013 silam. Saat ini menjadi jurnalis di Seputarforex yang bertanggung jawab untuk menulis berita emas dunia, forex, dan saham.